JUBILEUM 125 TAHUN HKBP SIBUNTUON RESORT BALIGE

JUBILEUM 125 TAHUN  HKBP SIBUNTUON RESORT BALIGE
Jubileum

Sabtu, 19 September 2009

Program Diakonia HKBP 2009 Distrik XII Tanah Alas

PROGRAM TAHUN DIAKONIA 2009
HKBP DISTRIK XII TANAH ALAS
Oleh: Pdt.T.P Nababan


Dengan memperhatikan Tema Tahun Diakonia HKBP 2009, Jeremia 29,7, dan keputusan Sinode Distrik tanggal 30 Desember 2008 di HKBP bandar Purba, Panitia Tahun Diakonia HKBP Distrik XII Tanah Alas bersamasama dengan semua Pelayan Penuh Waktu di Distrik XII Tanah Alas menyusun program Distrik XII Tanah Alas tahun 2009 berbasis Diakonia.


A. Sosialisasi Tahun Diakonia
Januari – Maret
1. Sosialisasi.

Dalam rangka sosialisasi Tahun Diakonia HKBP di Distrik XII Tanah Alas, tanggal 30 Januari 2009 diadakan kebaktian Sosialisasi Tahun Diakonia dan Pelantikan Panitia Tahun Diakonia Distrik XII Tanah Alas di Gereja HKBP Kutacane. Sosialisasi Tahun Diakonia dilakukan disemua jemaat melalui surat edaran, brosur, pamplet, spanduk,dll. Kegiatan sosialisasi dilakukan oleh Pangula full time, Panitia Tahun Diakonia Distrik, Parhalado di tingkat Huria, ressort, puncaknya dalam Pertukaran Mimbar Minggu 8 Maret 2009.
Tujuan : Supaya semua warga jemaat HKBP Distrik XII Tanah Alas dari tingkat Huria, Ressort, Distrik memahami tentang pelaksanaan Tahun 2009 sebagai tahun Diakonia HKBP. Semua warga jemaat harus terlibat dalam segala kegiatan tahun diakonia. Sosialisasi dimulai Februari 2009.


2. Re-organisasi/Evaluasi kegiatan Pokja Distrik.
Tujuan, menata kembali program, kepengurusan pokja di tingkat Distrik hingga Huria.
Jadwal : Rabu 25 Februari 2009. Tempat : HKBP Lawe Sigalagala. Pelaksana : Panitia/ Kabid Diakonia


3. Penanaman Sejuta pohon.
Tujuan : agar warga jemaat menyadari pentingnya Keutuhan Ciptaan dalam tatanan kehidupan.
Waktu, 14 Maret 2009. Tempat : HKBP Maranatha Ressort Kuta Cane. Peserta : Full Time, perwakilan Parhalado, Utusan Ama, Ina, Remaja/NHKBP. Pelaksana Panitia Tahun Diakonia Distrik.


4. Pemberdayaan Pargodungan
Pencanangan pargodungan sebagai pusat Diakonia. Tema : Pargodungan yang Asri dan sumber inpirasi. Tujuan : mengkaji ulang fungsi pargodungan sebagai pusat pelatihan.
Kegiatan : Lomba kebersihan, keindahan dan keasrian pargodungan. Kegiatan mulai Februari- Juni 2009


B. Pemberdayaan Warga Jemaat.
April –Juni
1. Umum/jemaat.
Kebaktian Passion-Paskah. Di semua jemaat dibuat satu tata Ibadah Yang sama untuk Passion dan Paskah, dan Penelaahan Alkitab remaja dan pemuda. Melakukan Gotong royong di pargodungan bersama anggota jemaat
Waktu : 7–14 April 2009 Tempat Kegiatan : Semua jemaat.
Pelaksana : Di Ressort : Pendeta Ressort dan Panitia Tahun Diakonia Distrik yang ada di Resort setempat. Di Huria : Uluan Huria dan seksi Diakonia Huria. Peserta : semua Parhalado dan warga jemaat.


2. Remaja/Pemuda
Seminar – lokakarya sehari. Tema : “Membangun Generasi Muda yang peduli masa depan”.
Tujuan : membangun generari yang takut akan Tuhan dan bertingkah laku yang baik, dan kreativ
Waktu : 19 April 2009. Tempat : HKBP Lawe Petanduk.
Peserta : 10 orang remaja, pemuda dan paniroi Remaja/ Naposo Bulung dari setiap ressort
Pelaksana : Kabid Koinonia/ Panitia/ Kabid Diakonia.


3. Wanita (Parompuan)
Pemotivasian/Pemberdayaan wanita se-Distrik Tema : Memberdayakan parompuan sehingga mampu membangun kesejahteraan keluarga melalui home industri. Tujuan : Membantu kaum perempuan menata keuangan keluarga.
Waktu : 20 Mei 2009. Tempat : HKBP Maranti.
Peserta : 10 orang Utusan Parompuan/seksi dan Dewan setiap Resort. Pelaksana : Kabid Koinonia/ Panitia/ Kabid Diakonia.


4. Kaum Bapak (Ama)
Pemotivasian/pemberdayaan ama se-Distrik. Tema : Ama adalah soko guru dalam keluarga.
Kegiatan : Seminar sehari tentang pengenalan pertanian selaras alam (Mix Farming).
Tujuan : Membangun kembali fungsi bapak dalam keluarga, menambah khazanah dan pengetahuan kaum bapak dalam pengembangan produktifitas.
Waktu : 26 Juni 2009. Tempat : Ressort Lawe Deski.
Peserta : 10 orang Utusan setiap ressort . Pelaksana : Kabid Diakonia/Panitia.


5. Majelis Jemaat (sintua).
Pelatihan dan pemotivasian Majelis Penatua jemaat se-Distrik. Tema : Pelayanan yang berbasis Diakonia
Tujuan : Mengarahkan peran penatua jemaat dalam pelayanan yang holistic. Waktu : 06 Maret 2009
Tempat HKBP Lawe Deski.
Peserta : Tenaga Full Time, 10 orang Utusan setiap ressort
Pelaksana : Kabid Koinonia/ Panitia/ Kabid Diakonia.



6. Pelayan Penuh Waktu.
Melatih Pelayan Penuh Waktu menjadi pelatih (training of trainer – ToT) dalam bidang Credit Union, pengembangan swadaya Jemaat (Pertanian Selaras Alam, Peternakan (Babi), Pengorganisasian rakyat. Peserta : Semua Junior Pelayan Penuh Waktu. Tujuan : Membangun motivasi bagi kader pelayan penuh waktu di jemaat dalan rangka menghadapi perobahan zaman. Waktu : 6 Maret 2009. Tempat : Ressort Lawe Deski. Pelaksana : Panitia/Kabid Diakonia




C. PESTA DIAKONIA
Juli - September
1. Penggalangan dana.
Pengumpulan dana untuk tahun Diakonia 2009 se-Distrik XII Tanah Alas. Tempat : Semua Huria. Tujuan : Dengan dana yang terkumpul, Distrik Tanah Alas dimampukan membangun solidaritas terhadap orang yang dimarginalkan atau “orang-orang yang menderita”.


2. Pesta parheheon Ama
Kegiatan : Festifal Koor dan Vokal Group
Waktu, Agustus 2009. Tempat : HKBP Kuta Cane.
Pelaksana : Kabid Marturia, Koinonia, dan Panitia.
Tujuan : Membangun kembali indahnya persekutuan sebagai orang-orang kudus yang menyadarkan kembali fungsi Bapak sebagai imam di dalam keluarga.


3. Pengobatan Cumacuma.
Tempat : 3 Gereja, ditentukan kemudian.
Pelaksana : Dokter, Perawat warga Jemaat, dan Panitia.
Waktu : Ditentukan kemudian.






4. MONITORING & EVALUASI
Oktober – Nopember
1. Monitoring, Evaluasi dan membuat laporan kegiatan Tahun Diakonia ditingkat Huria, Resort, Distrik.
2. Tujuan : Melihat grafik dalam segala kegiatan, untuk dapat dievaluasi seksi/bidang mana yang perlu dikembangkan kelak.

Ditetapkan pada tanggal 30 Januari 2009 di Kutacane setelah dibahas Panitia Tahun Diakonia Distrik dan Pelayan penuh Waktu HKBP Distrik XII Tanah Alas.

Praeses HKBP Distrik XII Panitia Tahun Diakonia
Tanah Alas Distrik XII Tanah Alas
Ketua,

Pdt.T.P. Nababan, STh Pdt.Junarsah Siahaan, STh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar